Beberapa Faktor Mengapa Nikah Siri

Setiap tindakan apapun pasti didasarkan pada penyebab begitu pula dengan pernikahan siri, ada beberapa faktor mengapa menikah siri.

Mengapa Menikah Siri?

Nikah siri biasanya dilangsungkan di tempat yang telah ditentukan oleh calon pengantin dan jasa nikah siri.

Nikah Siri adalah pernikahan dibawah tangan sebuah istilah perkawinan yang tidak dicantumkan di KUA. Dari sudut pandang ini tentunya memiliki beberapa kelebihan dan kekurangan masing-masing karena sejatinya tiada hal yang sempurna di dunia ini.

Termasuk juga dalam pernikahan, menikah resmi mengharuskan untuk melengkapi dokumen persyaratan nikah sesuai perundang-undangan yang mungkin tidak semua orang bisa memenuhi hal tersebut.

Nikah Siri bisa dibilang lebih mudah, persyaratan yang harus di penuhi agar sah cukup dengan memenuhi rukun nikah Islam.

Sebuah gambaran kecil mengatakan memilih untuk menikah siri, dari faktor tersebut ada juga faktor nikah siri lainnya seperti yang akan kita bahas disini…

Masalah Ekonomi

Menikah di KUA memang di gratiskan pemerintah, namun dalam mengurus dokumen pernikahan adakalanya memerlukan biaya dan waktu, untuk mempercepat ya harus membayar ke oknum tertentu.

Selain itu, setelah pernikahan juga biasanya menggelar acara resepsi yang tentu tidak cukup uang sedikit pula.

Nikah siri dalam arti bahasa Indonesia adalah nikah dengan sembunyi-sembunyi dari khalayak ramai menjadi pilihan.

Menikah dibawah Umur

Pemerintah secara tegas melarang masyarakat untuk menikah di bawah umur. UU No. 1 tahun 1974 tentang Perkawinan melarang perempuan di bawah 16 tahun untuk menikah. biasanya hal tersebut diakali dengan memalsukan dokumen usia pengantin, namun ada juga yang lebih memilih untuk menikah siri sebelum nantinya jika sudah cukup umur menikah ulang di KUA. Jodoh kita tidak ada yang tahu kapan dan dimana akan dipertemukan.

Keinginan Berpoligami

Poligami legal di Indonesia dengan catatan mampu untuk melakukannya, namun tidak semua orang mampu atau tidak mendapatkan izin dari istri pertama. dari hal tersebut menjadikan faktor mengapa menikah siri.

Menghindari Zinah dan Fitnah

Pergaulan yang semakin memburu di lingkungan masyarakat Indonesia sudah tidak bisa dibendung. Banyak sekali remaja yang sudah melakukan hubungan suami istri. Parahnya dilakukan oleh anak masih dibawah umur, beberapa dari orang tua yang mengetahui hal tersebut sebagai ada yang menikah anaknya walaupun masih dibawah umur daripada terus-menerus berbuat zinah dan memilih pernikahan siri karena nikah secara resmi belum diperbolehkan karena masalah usia.

Faktor penyebab nikah siri di atas menjadi penyebab nikah siri, kita bisa mengambil segi positif dan memperkirakan dampak negatif pernikahan siri.

Untuk memahami bagaimana tata cara nikah siri agar sah secara agama silahkan hubungi jasa nikah siri semarang. Menikah sendiri dimata Islam adalah ibadah, melengkapi keislaman dengan melaksanakan sunah rasul.